Villa Dimara: Villa Dekat Curug Cilember Dengan Desain Bangunan Baru & Ada Terapi Ikannya

Dari sekian banyak tempat wisata di kawasan Puncak, Curug Cilember merupakan salah satu destinasi wisata alam favorit yang menyajikan keindahan pesona alam Indonesia. Air terjun yang memiliki tujuh tingkatan ini terletak di Desa Jogjogan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor. Masuk melalui Jalan Hankam yang tak jauh dari kantor Kecamatan Cisarua dan warung sate legendaris "Sate Pak Kadir", dari jalur utama kira-kira jaraknya sekitar 5 km.

Credit photo: Tempat Wisata di Bogor

Letaknya yang berada di atas bukit pegunungan, Curug Cilember hanya bisa dijangkau oleh kendaraan roda dua dan mobil kecil saja. Untuk bis kecil dan kendaraan besar lainnya disediakan parkiran cukup luas sebelum memasuki tanjakan terusan ke Curug Cilember. Untuk bis berukuran besar tampaknya akan sangat sulit memasuki wilayah ini. Bukan berarti tidak bisa, bisa tapi sulit karena selain sempit, banyak tanjakan maupun turunan cukup curam.

Sepanjang jalan dari Jalan Hankan sampai masuk ke pintu depan Curug Cilember, Anda akan jumpai banyak villa, penginapan, maupun hotel yang menawarkan beragam fasiltas, kapasitas, dan harga yang sangat variatif. Sepengatahuan kami harga dan fasilitas biasanya berbanding lurus, semakin mahal semakin bagus, begitupun sebaliknya. Nah, salah satu villa yang akan dibahas ini luasnya cukup besar dan bisa menampung puluhan hingga seratusan orang. Sangat direkomendasikan untuk pengunjung rombongan baik keluarga besar maupun perusahaan/kantor.

Villa Dimara

Villa Dimara memiliki desain bangunan minimalis modern dan bangunannya terhitung baru alias bukan villa tua yang jumlahnya cukup banyak di kawasan Puncak. Berada pada konstur tanah berundak, villa ini memiliki dua lantai dan satu lantai basement. Ada sekitar tiga kamar besar dengan kasur double lengkap dengan lemarinya. Dari sisi penjuru ruangan tampak bahwa villa ini sangat bersih, rapi, serta terawat dengan baik. Dari balkon lantai atas Anda akan disuguhi pemandangan indah yang terbentang luas.

Untuk dapur terletak di lantai bawah. Di lantai tersebut juga terdapat satu aula atau ruangan yang cukup besar lengkap dengan TV LED 42 inch dan sound system yang cukup menggema untuk kegiatan karaoke-an ataupun kegiatan lainnya. Di bagian luar ada space halaman menghadap langsung ke kolam renang yang juga bisa dijadikan untuk kegiatan bersama.

Lapangan parkir Villa Dimara

 

Ruang kamar luas dengan kasur double

 

Dapur di lantai dasar

 

Ruang di lantai dasar untuk berbagai acara indoor

Kolam renang persegi empat dengan air yang jernih dan tampak biru membuat villa ini kian semakin cantik. Pasalnya, tembok di sekitar kolam renang tersebut dicat hias dengan ornamen tembok menyerupai bambu-bambu. Tak jauh dari kolam renang kita juga akan menjumpai kolam ikan yang tentu saja bisa kita ambil ikannya untuk acara bakar-bakar. Tak hanya itu, di atas kolam ikan masih terdapat satu kolam khusus untuk terapi ikan (fish spa). Ratusan ikan nilem siap sedia membuat kaki Anda merasa kegelian. Uji ketahanan dengan saudara atau sahabat kamu siapa yang paling kuat menahan gigitan ikan-ikan tersebut.

Kolam untuk terapi ikan (fish spa)

Villa Dimara mempunyai halaman yang cukup luas. Pada saat kami mengunjuni tempat ini ada satu spot khusus yang sedang dibangun untuk dijadikan villa ke dua dalam satu komplek tersebut. Adapun fasilitas lain di area villa ini yaitu lapangan bulu tangkis outdoor dan taman bermain anak-anak (ayunan).

Villa ini sangat nyaman, dingin, dan benar-benar asri. View sangat bagus dari atas bukit membuat hidup terasa lebih fresh. Namun, yang tentunya menjadi nilai plus selain kenyamanan dan fasilitas yang dimiliki adalah jaraknya yang cukup dekat dengan objek wisata air terjun Curug Cilember. Cukup dengan berjalan kaki selama 5 menit saja, Anda sudah sampai di pintu masuk Curug Cilember. Tiket masuk ke curug ini hanya Rp. 15.000,-/orang. Di kawasan curug Anda akan dimanjakan dengan pemandangan yang dikelilingi oleh pohon pinus yang tinggi-tinggi dan air sungai yang sangat jernih belum tercampuri limbah. Di area curug Anda juga bisa memasuki Taman Kupu-kupu yang menyimpan ratusan koleksi kupu-kupu dengan sayap yang sangat indah dan cantik.

 

Berapa Harga Sewa Villa Dimara?

 

Untuk menyewa villa ini cukup dengan Rp. 6 juta per dua hari satu malam di akhir pekan. Adapun untuk hari biasa biasanya bisa lebih murah.

Sekali lagi, murah atau tidaknya harga sewa tersebut sangat lah relatif. Jika Anda datang beserta rombongan dengan jumlah 50 orang maka per orang hanya dikenakan Rp. 120 ribu saja. Tentu biaya ini belum termasuk makan. Jika Anda menggunakan jasa catering untuk 3 kali makan, rata-rata tarifnya berkisar antara 60-80 ribu (tergantung menu).

Lalu bagaimana dengan tidurnya sedangkan kamar tidurnya hanya 3 ruangan saja? Pada umumnya villa memang seperti itu, kamar hanya 2, 3, 4, 5, 6 dan ada beberapa yang banyak, namun untuk peserta yang overcapacity Anda bisa menyewa ekstra bed yang biasanya disediakan penjaga villa. Untuk villa Dimara ini sudah ada beberapa karpet besar yang bisa dijadikan alas untuk tidur. memang agak sakit kalau belum terbiasa, tapi ya lumayan gak dingin-dingin amat, hehehe. Dan memang disitulah serunya menggunakan villa dibandingkan menyewa hotel yang harganya bisa funtastic untuk jumlah besar.

Tags: #curug

  1. author

    Fery7 years ago

    Bisa minta kontak personnya
    Ini WA saya 081294499496
    Untuk kebutuhan ditanggal 24-25 februari.thx

    Reply
  2. author

    Jured7 years ago

    Selamat malam.
    Sangat disayangkan sekali ada nama Villa tapi tidak ada nomor kontak dari villanya.

    Reply
  3. author

    Jured7 years ago

    Selamat malam.
    Cerita soal villa dan fasilitasnya dari tetek sampe bengek ahirnya dibikin bengong dan bingung. Soalnye begitu tertarik n mw menghubungi tapi ga ada nomor kontaknya.

    Reply
    • author
      Author

      rianosuke7 years ago

      Terima kasih kakak, ayo jalan2 ke Puncak 🙂

      Reply
  4. author

    Julian6 years ago

    Kira2 bisa gak ya 40 orang kalo sma paket makan brp

    Reply
  5. author

    Risaldi6 years ago

    Buat 120 orang bisa ga mas?

    Reply

Leave a reply "Villa Dimara: Villa Dekat Curug Cilember Dengan Desain Bangunan Baru & Ada Terapi Ikannya"

Author: 
    author