Siapa yang gak kenal dengan resto paling kesohor di Cisarua, Puncak ini? Setelah sukses dengan Cimory Mountain View yang berada di Desa Leuwimalang, Cisarua, Cimory pun melebarkan sayapnya dengan konsep berbeda yang diberi nama Cimory Riverside. Ya, sesuai namanya Cimory Resto yang kedua di Puncak ini menyuguhkan pemandangan sungai Ciliwung yang asli dan belum terkontaminasi limbah sampah. Ditambah indahnya hutan pinus yang berada di tepi sungai menjadikan suasana semakin indah. Cimory Riverside berada di sebelah kanan jalan setelah simpang Megamendung (masjid) apabila dari arah Jakarta menuju Puncak.
Namun, tau kah Anda, bahwa Cimory Riverside bukan hanya sekedar resto yang tok menyediakan makanan istimewa saja? Ada beragam wahana menarik yang patut kamu coba bahkan dengan budget minimal sekali pun di sini, antara lain :
- Monster Aquarium (Aquarium Raksasa)
- Cimory River Walk / Hutan Cimory, dan
- Museum 3D
Berapa harga tiket masuk wahana yang ada di Cimory Riverside?
Berbeda dengan The Ranch Puncak, pertama kali menginjakan kaki di Cimory Riverside, kamu akan dikenakan tiket parkir sebesar Rp. 4.000,- (empat ribu rupiah) untuk setiap kendaraan. Jumlah orang yang ada pada satu kendaraan tidak dihitung, tak seperti di The Ranch. Di The Ranch Puncak, selain tiket parkir, tiket dikenakan ke setiap individu namun tiket tersebut dapat ditukar dengan segelas susu murni dengan pilihan tiga rasa, coklat, strawberi, dan original.
Di Cimory Riverside Puncak ada 3 wahana utama yang masing-masing dikenakan tiket per individu (usia 2 tahun ke atas sudah dikenakan tiket). Untuk tiket Monster Aquarium dikenakan biaya sebesar Rp. 10.000,- (sepuluh ribu rupiah). Di sana kamu bisa melihat ragam jenis ikan laut yang unik dan memesona. Namun, jangan bayangkan seperti halnya masuk ke Sea World Ancol. Aquarium Raksasa yang ada di Cimory bukan lah aquarium seperti Sea World, ia hanya sekumpulan aquarium biasa yang disusun memanjang.
Yang kedua, Cimory River Walk (Cimory Forest). Tiket masuk ke wahana ini sebesar Rp. 15.000,- (lima belas ribu rupiah). Hutan Cimory adalah hutan asli yang memang berada di seberang sungai resto utama. Untuk memasukinya, kamu harus berjalan di sekitaran tepi sungai lalu menyeberang dengan menggunakan jembatan bambu yang unik. Kamu bisa menyaksikan hutan pinus yang tinggi-tinggi dan taman-taman di area hutan yang cukup luas.
Dan tak hanya hutan, di sana ada beragam hewan atau binatang-binatang seperti rusa, beragam jenis burung dan ayam hutan, iguana, monyet, hingga di ujung kamu dapat menjumpai kandang sapi perah yang digunakan untuk membuat susu dan yoghurt Cimory. Tak hanya melihat dan berfoto-foto saja, kamu bisa berinteraksi langsung dengan hewan-hewan yang ada.
Terakhir, yang tak kalah menariknya, di Cimory Riverside kamu dapat berselfie ria berfoto unik di museum 3D terbesar yang ada di Puncak. Tiket masuknya Rp. 30.000,- (tiga puluh ribu rupiah). Ada lebih dari 50 lukisan lucu yang terletak di lantai 2 resto Cimory.
Selain ke tiga wahana tersebut, ada beberapa spot lain yang bisa kunjungi, antara lain Factory Outlet (FO), sentra oleh-oleh khas Cimory yang menjual berbagai aksesoris seperti kaos, boneka, mainan, hingga ragam makanan olahan Cimory, dan bagi yang membawa anak kecil ada spot khusus taman bermain anak, gratis!
Buat kamu para ABG yang tak punya budget banyak untuk makan di resto, jangan khawatir, cukup beli ice cream cone seharga Rp. 15 ribu saja atau beli cemilan cokelat seharga Rp. 10 ribu lalu makan makanan tersebut di hutan Cimory, dijamin tetep indah berkesan.
Coming soon : Menu Makanan di Cimory Resto beserta Harganya
Kiki6 years ago
Klo utk masyk hrg ronbongan brp y..
rianosuke6 years ago
Sepertinya sama saja kak harganya, dihitung per orang 🙂